Rabu, 04 Februari 2009

Obama Mengaku Keliru Pilih Menteri

Written by anto
Kamis, 05 Pebruari 2009





Dua Orang Pilihannya Menunggak Pajak

WASHINGTON, TRIBUN - Presiden AS Barack Obama mengaku telah membuat kekeliruan terkait kontroversi yang mengganjal nominasi dua calon pejabat.

Kekeliruan yang dimaksud Obama adalah saat ia mencalonkan Tom Daschle sebagai menteri kesehatan, dan Nancy Killefer untuk mengawasi reformasi anggaran dan belanja.


Namun, kedua calon ini kemudian manarik diri, saat Obama menanyakan kewajiban yang bersangkutan soal pajak. Ternyata, keduanya adalah orang yang tidak taat pajak. Sadar dengan kondisi itu, dua calon ini pun memilih untuk tidak menerima jabatan tersebut.


Atas kenyataan itu, Barack Obama mengaku, dia telah salah dalam menominasikan Tom Daaschle untuk dijadikan menteri kesehatan, setelah mantan senator itu mengundurkan diri seputar pertanyaan pajak.


“Saya menerima tanggungjawab penuh, dan berjanji itu tidak akan terulang,” kata Obama soal kekeliruannya memilih orang.


“Saya pikir ini sebuah kesalahan. Saya rasa saya telah mengacaukan segalanya. Dan Anda tahu saya akan bertanggung jawab dan menyelesaikan masalah ini agar tidak terjadi lagi,” katanya.
Daschle sebelumnya menyatakan bahwa dia memutuskan untuk mundur dari nominasi menteri kesehatan karena tidak ingin mengganggu rencana ambisius Obama, untuk mereformasi perawatan kesehatan di Amerika.


Keputusan Daschle tersiar beberapa jam setelah Nancy Killefer, yang dinominasikan sebagai pengawas anggaran, juga menarik diri berkaitan masalah pajak.


Killefer mengatakan, dia tidak menghendaki masalah pajak pribadi menghambat rencana Obama.(sn/afp/bbc)

tribunbatam.co.id

Tidak ada komentar: